#30harimenulissuratcinta

#30harimenulissuratcinta

Selasa, 19 Juni 2012

permainan kata yang menyenangkan

tadi saya lagi sibuk ngeposting-posting tweet galau.. tiba-tiba, ditimeline, ada postingan teman lama yang menarik, akhirnya saya RT Tweet itu, dan hasilnya? tadaaaaaa.... sebuah puisi singkat. bercerita tentang kegalauan.. iya... galau karena sang kekasih mulai berubah.. yang jelas bukan saya, saya kan tidak punya kekasih --" tapi mungkin teman saya ini, silahkan di follow ((@Rhianto))

puisi ini, tanpa judul.. dan hanya untuk seru-seruan. #sekianDanMariMakan

inilah aku yang memilih kau untukku
kau yang akan jadi pusat dunia dan pikiranku
kau yang kudamba menjadi sudut dan sisiku
yang menjadi air mata dalam tangisku
dan senyum dalam tawaku
                         kamu yang akan jadi jawaban segala tanyaku
                         kamu yang akan jadi prioritas utama di hatiku
                         hanya saja saat ini ku bimbang..
                         kemana arah menuju puncak hatimu?
telah kau rubah kah alur ceritanya?
telah adakah sosok lain yang berjalan di lintasan hatimu?
kuharap tidak..
aku sudah tidak kuat kalau harus berjalan lebih jauh lagi
hanya untuk menggapai kebersamaan yang terasa semu itu
komohon jangan hadirkan orang lain lagi
tak lelahkah kau terus membagi hati?
tak kasian kah kau melihat aku yang terus terluka?
kumohon...
jangan biarkan aku kehilangan nyawa untuk kesekian kalinya
telingaku telah cukup bosan mendengar pengkhianatanmu...
setialah sayang..
yang kupunya hanya satu hati..
jangan biarkan dia terus terluka..




((created by: @stephanieLitha and @Rhianto))
kami.. sigalau yang berani bercerita..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar